MAKASSAR –Camat Tamalanrea Andi Salman Baso didampingi Lurah Tamalanrea Indah Ibrahim memantau langsung lokasi terdampak musibah kebakaran di Kompleks BTN Antara, Kelurahan Tamalanrea Indah pada Rabu (2/08/2023).
Setibanya di lokasi kebakaran, Camat Tamalanrea Andi Salman berupaya menghubungi dan melaporkan ke pihak-pihak terkait untuk ditindaklanjuti dan mendapatkan bantuan untuk warga terdampak.
“Kunjungan kita di sini sebagai bentuk perhatian kepada warga yang terkena musibah, kita berharap kejadian ini tidak terulang lagi dan kedepannya kita lebih waspada terhadap berbagai bencana,” ucap Andi Salman.
Informasi yang diperoleh, kebakaran yang menghanguskan bangunan Pondok Tahfidz Babuttaubah (samping Masjid Babuttaubah) ini terjadi sekitar pukul 15.00 Wita. Diduga, kebakaran terjadi akibat terjadinya korsleting listrik.