Bintang Barcelona Luis Suarez Angkat Bicara Kepada mantan manajer Liverpool, Brendan Rodgers memiliki pengaruh yang besar Terhadap dirinya Sehingga Bisa menjadi pemain seperti sekarang ini.
sebelum pindah ke Camp Nou pada 2014 dengan nilai transfer £75 juta,
Striker asal Uruguay berusia 29 tahun itu menjadi pemain andalan di bawah asuhan Rodgers selama tiga tahun di Anfield.
Luiz Suarez justru menjelma menjadi pemain yang sangat gemilang bersama Azulgrana. Ia bahkan berpeluang menjadi pesaing untuk penghargaan Ballon d’Or tahun depan.
“Bagian besar dalam pendidikan saya bergantung pada dia dan manajemennya,” ujar Suarez dikutip talkSPORT.
“Tentu, ia bekerja untuk membuat tim menjadi lebih kuat, tapi ia sungguh bekerja dengan berhadapan satu-satu dengan semua pemain.
“Ia akan duduk bersama dengan setiap pemain di klub dan bekerja di sisi Anda bisa berkembang, di mana Anda bisa mengeksploitasi lawan, dan ia meninggalkan yang tidak ada menjadi peluang. Ia adalah seseorang yang sangat cerdas. Kalau pemain-pemain di klub dia berikutnya mendengarkan apa yang ia katakan, maka mereka tentu akan menjadi pemain-pemain yang lebih baik.”
Rodfers, yang dipecat oleh Liverpool pada Oktober lalu, santer disebut-sebut akan menjadi pelatih baru Celtic pada musim mendatang.