MAKASSAR, METROTIMUR.COM – Tripika Kecamatan Biringkanaya langsung mengambil tindakan setelah diketahui adanya kendala saluran air warga di Perumahan Landmard, Sudiang.
Salah satu warga bernama Yahya, yang juga Ketua RW, mengungkapkan bahwa sejak dibangunnya perumahan tersebut pada tahun 2020, ada kendala saluran air, dimana itu mengarah ke Perumahan BPS 1.
“Tapi kami tidak diperkenankan untuk saluran air kami lewat, yang akhirnya kami beli mesin air untuk mengalirkan air ke depan perumahan kami,” jelasnya, Jumat (22/7/2022).
Yahya mengatakan bahwa pekan lalu, warga Landmard telah dikunjungi Camat Biringkanaya, Danramil, Kapolsek, dan Lurah.
