METROTIMUR – Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto melayat jenazah Wali Kota Pare – Pare Periode 2003 – 2010, H M Zain Katoe di rumah duka Jalan Andi Tonro, Rabu, 25 Januari 2017.
H M Zain Katoe menghembuskan napas terakhir di RS Wahidin Sudirohusodo (RSWS) pagi tadi sekira Pukul 07.00 Wita. Jenazah disemayamkan di rumah duka sebelum diberangkatkan ke Pare – Pare.
“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Sulsel kembali kehilangan salah seorang putera terbaiknya,” kata Wali Kota Danny.
Rencananya jenazah akan disemayamkan di rumah duka, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Pare – Pare sebelum dikebumikan di kota yang pernah dipimpinnya selama dua periode menjabat wali kota.
Semasa hidupnya Almarhum H M Zain Katoe dikenal sebagai tokoh karismatik yang dicintai masyarakatnya. Ia wafat di usia 71 tahun. Sejumlah penghargaan dari pemerintah pusat dan provinsi pernah diterimanya semasa menjabat wali kota. (Ron)
