METROPOLITAN

Momentum HUT Makassar ke 414 Di Kel. Bangkala, Warga: Usaha Kecil Bangkit Ekonomi Berputar

MAKASSAR, METROTIMUR.COM – Peringatan HUT Kota Makassar ke 414 dengan tema “Bangkitan Ekonomi Kecil” menuai harapan dari kelompok masyarakat pengusaha kecil, selasa (9/11/2021).

Para pengusaha kecil yang berbasia lorong menitipkan harapan pada momentum HUT Kota Makassar ke 414 kali ini. Harapannya, bahwa situasi saat ini pemerintah harus betul – betul komitmen dalam mensupport kebangkitan ekonomo kecil dalam situasi pandemi covid 19 yang memberikan dampak terhadap perputaran ekonomi khususnya pada usaha kecil yang ada di Kota Makassar.

Hal itu diungkapkan oleh salah satu Ketua RW di Kelurahan Bangkala Kec.Manggala, Abd. Jabbar Dg. Tayang selaku Ketua ORW 02 saat menghadiri acara HUT kota Makassar ke 414.

“Kita berharap momentum HUT kota Makassar ini tidak hanya sekedar perayaan semata, tetapi pemerintah harus bergerak cepat dalam memulihkan perekomian masyarakat khususnya para pengusaha kecil, ” kata Abd. Jabbar.

Tentunya Wali Kota Makassar dan Wakil Walikota Makassar sangat jelas telah menuangkan dalam visi misinya tentang ribuan usaha akan dibangun yang berbasis lorong. Nah, momentum HUT inilah kami sebagai warga mengapresiasi apa yang menjadi hajatan sejarah hari ini yang memberikan kepada warga tentang kebangkitan ekonomo kecil.

“Kopi dan Kue tradisional Taripang, dua menu ini adalah menu yang sudah hadir dalam catatan sejarah kota Daeng jauh sebelum perkembangan zaman moderen itu hadir dan mampu membalikkan keadaan, bukan hanya pola hidup tapi ciri khas makanan kita pun mulai agak terkikis, ” terang Abd. Jabbar.

Tetapi pasangan Danny – Fatma justru mampu memberikan semangat bagi kita semua, bahwa semaju apapun sebuah kota tapi ciri khas Kota Makassar harus terus yang terbaik, mulai daro adat budaya sampai makanan khas kota anging mammiri ini, “Kopi dan Kue Tradisional tetap terjaga, ekonomi harus membaik dimulai dari menghidupkan ekonomi kecil dan kita harus banggap pak Wali dan Ibu Wawali mampu menghidupkan peradaban itu, ” kata Abd. Jabbar.

Besar harapan kami, Dinas terkait mampu menangkap makna dari HUT Kota Makassar Kali ini, bahwa ekonomi kecil itu akan bangkit ketika Pemerintah mampu menyatu dengan pengusah kecil, seperti menyatunya rasa Kopi dan Kue Taripang, selamat HUT Kota Makassar ke 414, semoga ekonomi Bangkit Kota semakin maju, ” tutup Abd. Jabbar. (ron).

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HEADLINE NEWS

To Top