Makassar – Camat Panakkukang Andi Pangerang Nur Akbar mengungkapkan Posko Siaga Pemilu telah di aktifkan per hari ini, Selasa (12/12/2023).
Posko Siaga Pemilu ini bertempat di masing-masing Kontainer Terpadu Makassar (Konter) masing-masing Kelurahan se-Kecamatan Panakkukang.
Camat Eang berharap agar dengan diadakannya Posko Siaga Pemilu ini dapat memberikan kemudahan dan informasi penting mengenai Pemilu Tahun 2024 bagi masyarakat.
Adapun yang menjadi Komandan Posko dalam Posko Siaga Pemilu ini adalah Lurah bersama para anggota PPK, PPS, KPPS hingga Panwascam.