MAKASSAR – Plt Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Armin Paera A.P., M.Si menyalurkan bantuan bagi keluarga dengan anak stunting di Kelurahan Bunga Eja Beru, Kecamatan Tallo, Jumat (20/10/2023).
Bantuan yang diberikan berupa paket permakanan terdiri dari beras, telur, biskuit, vitamin dan SKM untuk dapat dimanfaatkan oleh seluruh anggota keluarga
Menurut Armin Paera pemerintah kota Makassar menargetkan zero stunting, dari itu Dinas Sosial terus melakukan upaya untuk melakukan pencegahan dan percepatan penurunan angka stunting, salah satunya dengan memberikan tambahan makanan kepada anak
Pada kesempatan itu Armin Paera memberikan mengingat kepada ibu bayi agar selalu memperhatikan asupan gizi yang cukup
Pemberian bantuan permakanan meruapakan program pemrintah dalam menekan dan pencegahan stunting pada anak
Salah satu fokus pemerintah saat ini adalah pencegahan stunting. Upaya ini bertujuan agar anak-anak Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal, dengan disertai kemampuan emosional, sosial, dan fisik yang siap untuk belajar, serta mampu berinovasi dan berkompetisi di tingkat global.
Penyerahan bantuan tersebut, Armin Paera, didampingi Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial dan Reatorasi Sosial, Elyza, S. Sos,. Plt. Kepala Bidang Rehabilitas Sosial, Suhartiny S. SE., M.M. dan Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Andi Rahmat, S.STP., M.Si.