METROPOLITAN

Satgas Lampu Jalan DPU Tindak Lanjuti Aduan Warga Manggala

Satgas Lampu Jalan Dinas PU Makassar

Makassar, metrotimur.com – Satgas lampu jalan Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar tindak lanjuti aduan warga Kelurahan Biringromang Kecamatan Manggala, sabtu malam ( 3/6/17).

Dari pantauan ada dua titik lampu jalan yang menjadi target perbaikan dan pergantian lampu dijalan poros ORW 02 ORT 01 Jalan Bangakala Raya Kelurahan Birinngromang.

Aduan warga yang masuk ke bagian Humas PU siang tadi, malam ini tim satgas lampu jalan langsung melakukan perbaikan dan pergantian.

Ucapan terima Kasih atas respon dari Dinas PU datang dari warga di antaranya Ketua ORT, Muh. Rudi.

” kita berterima Kasih atas respon Dinas PU, dimana lampu jalan yang ada di poros tersebut merupakan lampu utama yang ada di Jalan Bangkala Dalam dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat disekitarnya “, Terang Muh. Rudi. (icc)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HEADLINE NEWS

To Top